Welcome in PungkasCN blog

Rabu, 28 Januari 2015

GROUNDING SYSTEM



 Assalamu'allikum Wr.Wb.
Pada kesempatan ini saya memposting suatu ilmu tentang sistem pentanahan, Langsung simak bos.

SISTEM PENTANAHAN
Sistem pentanahan adalah sistem hubungan penghantar yang menghubungkan sistem, badan peralatan dan instalasi dengan bumi/tanah sehingga dapat mengamankan manusia dari sengatan listrik, dan mengamankan komponen-komponen instalasi dari bahaya tegangan/arus abnormal.

Tujuan sistem pentanahan :
1)      Menjamin keselamatan orang dari sengatan listrik baik dalam keadaan normal atau tidak dari teganagn sentuh dan teganagn langkah
2)      Menjamin kerja peralatan listrik/elektronik
3)      Mencegah kerusakan peralatan listrik/elektronik
4)      Menyalurkan energi serangan petir ketanah
5)      Menstabilkan tegangan dan memperkecil kemungkinan terjadinya flashover ketika terjadi transient
6)      Mengalihkan energi RF liar dari peralatan-peralatan seperti audio, video, kontrol dan komputer

Ada 5 macam skema pentanahan netral sistem daya yaitu :
1)        TN (Terra Neutral) system, terdiri dari 3 jenis skema yaitu :
A.      TN-C
B.      TN-C-S
C.      TN-S
2)        TT (Terra Terra)
3)        IT (Impedance Terra)

1.      A. Saluran Tanah Dan Netral Disatukan [Terra Neutral Combined (TN-C)]
Pada sistem ini saluran netral dan saluran pengaman disatukan pada sistem secara keseluruhan. Semua bagian sistem mempunyai saluran PEN yang merupakan kombinasi antara saluran N dan PE. Disini seluruh bagian sistem mempunyai saluran PEN yang sama.



B. Saluran Tanah Dan Netral Dipisah Dan Disatukan [Terra Neutral Combined Separated (TN-C-S)]
Pada sistem ini saluran netral dan saluran pengaman dijadikan menjadi 1 saluran pada sebagian sistem dan terpisah pada sebagian sistem yang lain. Disini terlihat bahwa bagian sistem 1 dan 2 mempunyai 1 hantaran PEN (Combined). Sedangkan pada bagian sistem 3 menggunakan 2 hantaran, N dan PE secara terpisah (Separated).



C.      Saluran Tanah Dan Netral Dipisah [Terra Neutral Separated (TN-S)]
Pada sistem ini saluran netral dan saluran pengaman terdapat pada sistem secara keseluruhan. Jadi semua sistem pempunyai 2 saluran N dan PEN secara tersendiri (Separated).


2.      TT (Terra Terra)
Sistem yang titik netralnya disambung langsung ketanah namun bagian-bagian instalasi yang konduktif disambungkan ke elektroda pentanahan yang berbeda (Berdiri Sendiri).


3.      IT (Impedance Terra)
Sitem rangkaian tidak mempunyai hubungan langsung ketanah tetapi melalui suatu inpedansi, sedangkan bagian konduktif instalasi dihubungkan langsung ke elektroda pentanahan secara terpisah. Sitem ini juga disebut sistem pentanahan inpedansi.



Terima Kasih sudah berkunjung semoga bermanfaat. The Next Post.
Wassalamu'allaikum Wr. Wb.

11 komentar:

  1. Thanks gan ilmunya :)
    notopriyogo.blogspot.com

    BalasHapus
  2. Semoga saya mengerti soalnya masih awam

    BalasHapus
    Balasan
    1. Belajar lagi nak , biar pintar dan punya efek yg positif!

      Hapus
  3. Mo tanya para senior, pada trafo distribusi ground dgn neutral disatukan apa tujuannya ya? Mohon bantu para suhu yg budiman

    BalasHapus
  4. Penjelasannya mudah dimengerti dan cukup jelas, menambah pengetahuan kelistrikan, untuk pengetahuan terkait kelistrikan lainnya dapat kunjungi voltechno.net

    Thanks

    BalasHapus